Modifikasi Digital Honda City Hatchback Berbalut Livery Jazz GE8 Andalan Fitra Eri

0
Foto: Ist @hansautoworks
- Advertisement -

NMAA News – Honda City dalam versi Hatchback ditargetkan mengganti posisi Honda Jazz di jajaran lini produk performa Honda RS. Kabar tersebut kian menguat setelah nama City Hatchback terdaftar di NJKB Samsat DKI Jakarta di awal 2021. Di sisi lain Honda Jazz tak kunjung dapat versi penyegaran dari generasi terakhir Jazz GK5 pada 2018.

Meski begitu, kiprah Honda Jazz di ajang balap nasional tidak diragukan lagi. Pebalap Fitra Eri pernah dipercaya mengatur kendali mobil berbasis Honda Jazz GE8 garapan Honda Bandung Centre (HBC) Racing Team, tercatat mobil tersebut berhasil memenangkan sejumlah kejuaraan balap nasional seperti ISSOM 2018, Honda Jazz speed challenge, Honda Jazz one make race dan ITTC 1500.

Di tangan kreator visual dengan akun Instagram @hansautoworks, Honda City Hatchback ‘menenggak vitamin’ hingga wujudnya mirip seperti Honda Jazz GE8 Fitra Eri. Sejumlah ubahan visual dijamah lengkap dengan aksesoris khas mobil balap.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Hanif Autoworks (@hansautoworks)

Teknik manipulasi foto Honda City Hatchback berkelir merah yang sedang melaju jadi modalnya. Ubahan dimulai dengan menurunkan ground clearance sehingga mobil terlihat sedikit ceper. Begitupun tampilan bumper depan, lubang air dam untuk mendinginkan sistem pengereman menggantikan posisi foglamp bawaan City Hatchback. Selanjutnya desain pelek orisinal City Hatchback diganti dengan model aftermarket dengan konstruksi 10 spoke.

Sekujur kelir bodi berwarna merah dilabur dengan livery berwarna biru dan hijau. Lampu depan dan dua buah spion hadir dengan kelir hijau. Laiknya mobil balap secara generik, deretan stiker sponsor tampak menghiasi seluruh bagian eksterior.

Di bagian pintu terdapat nomor 18 lengkap dengan decal sticker bertuliskan Honda Bandung Centre Racing Team.

Mungkinkah, Honda City Hatchback akan bertransformasi menjadi mobil balap menggantikan Honda Jazz? Terlebih, Honda Indonesia pernah mengumumkan tidak akan memasang kembali unit Honda Jazz generasi terbaru yang meluncur pada Tokyo Motor Show 2019 lalu.

- Advertisement -