Mazda RX-7 FD3S Ekspos Otot, Dikemas Retro Racing Berjubah LB Silhouette Works

0
Foto: NMAA
- Advertisement -

NMAA News – Mazda RX-7 FD3S Arief Muhammad resmi dirilis hari ini, Jumat 29 September 2023 dalam ajang OLX IMX 2023. Semua part body kit Liberty Walk LBWK Super Silhouette Works sudah terpasang sempurna.

Dilanjut beberapa sektor modifikasi untuk membuat Mazda RX-7 FD3S kembali bugar setelah mendapat sentuhan istimewa dari sejumlah bengkel modifikasi dan produk aftermarket.

Foto: NMAA

Pengerjaan modifikasi dirampungkan oleh bengkel asal Bandung Art Customworks dengan beberapa part modifikasi, seperti cat berkelir kuning dari Penta Prima Paint, produk stiker Maxdecal, pengerjaan repaint oleh Wetgloss, desain oleh Musa Tjahjono, restorasi interior oleh Vertue Concept, sektor modifikasi lampu oleh Lumens Light, dan dukungan dari Premier Autowerks dan Padang Payakumbuah.

Setelah memastikan bodi kit LB Super Silhouette Works terpasang sempurna sektor performa juga menjadi perhatian.

Foto: NMAA

Mesin rotary berkode 13B twin-rotor sudah disuntik turbo ukuran besar yang memberi letupan tenaga mencapai sekitar 500 hp dari awalnya 200 hp.

Dilanjut, sektor kaki-kaki sudah ditopang suspensi udara Air lift menggantikan suspensi standar. Empat sumbu roda juga sudah diberi velg baru untuk membuat tampilan agresif semakin lengkap.

- Advertisement -