Toyota Innova Zenix Tipe Q Pasang Jok Elektrik, Fitur Bertambah Bikin Betah di dalam Kabin

0
Foto: Vertue Concept
- Advertisement -

NMAA Aftermarket – Upgrade jok baris pertama Toyota Innova Q Hybrid jadi makin mewah berlimpah fitur.

Spesialis interior Vertue Concept suguhkan modifikasi jok buat pengguna Toyota Innova Hybrid tipe V dan Q. Jok aslinya berganti menggunakan model jok full electric copotan mobil Jepang.

“Jok elektrik eks mobil Jepang dipilih lantaran punya kesamaan dari pengaturan fitur airbag, switch, dan terminal listriknya, jadi tidak mengganggu sistem kelistrikan atau muncul malfunction. Dijamin aman buat pemakaian jangka panjang,” bilang Prasetyo Andi, Product Manager bengkel yang berlokasi di Sunter, Jakarta Utara ini.

Foto: Vertue Concept

Keuntungan utama dari pemasangan jok full electric Innova Zenix tentunya memberi kemudahan saat mengatur posisi duduk sesuai postur tubuh lewat tombol di bagian bawah jok pengemudi.

Sedangkan untuk penumpang tombolnya berada di bagian samping lebih tepatnya di sandaran jok.

“Fitur elektrik dua jok baris pertama termasuk pengaturan maju-mundur, dan reclining buat mengatur rebah- tegak jok. Di backtrim ada fitur pelengkap custom meja lipat, footrest, wireless charging sampai imbuhan ambient light melengkapi fitur kenyamanan penumpang baris kedua,” jelas Andi.

Foto: Vertue Concept

Meski bukan lagi mengandalkan jok asli, dimensi jok yang terbilang sama membuat tampilannya terlihat OEM Look. Ditambah lagi, monitor headrest tetap berfungsi normal.

“Ini yang membedakan antara penggunaan jok di mobil Jepang lagi. Karena basisnya kurang lebih sama, jadi tidak banyak penyesuaian lagi. Beda kalau misalnya pakai jok dari mobil keluaran Eropa,” sebutnya.

Paket modifikasi jok full Electric ini sudah termasuk dua buah jok elektrik, las bracket (dudukan jok), repaint panel jok Camry dan grafir ulang tombol, juga nuansa elegan dari pola jahitan debossed.

Kustomisasi 

Foto: Vertue Concept

Untuk kisaran harganya sekitar Rp 34 jutaan, tanpa perlu menunggu lama saat proses instalasi berlangsung.

Di luar harga tersebut, kastemer masih bisa memilih bahan pelapis jok sesuai selera.

Ragam varian pelapis seperti semi, microfiber, kulit autoleder, wollsdorf, dan half leather yang tersedia mulai harga Rp 4 juta untuk bahan semi sampai kisaran Rp 10 juta untuk material Wollsdorf.

- Advertisement -