NMAA News – Selain umumkan harga, PT Chery Sales Indonesia (CSI) juga menjadikan OMODA E5 sebagai representasi dari individu generasi terkini yang membawa semangat perubahan dengan terus beradaptasi pada kemajuan teknologi dan tren masa kini.
Pada peluncuran yang berlangsung Senin (5/2/2024), para individu tersebut diwakili Raffi Ahmad, Pandawara Group, Alessandro Georgie, dan Afif Yulistian. Mereka kaum muda berprestasi dengan latar belakang berbeda namun memiliki semangat sejalan nilai-nilai OMODA E5.
Pada seremonial Chery OMODA E5 Global Launch ini, hadir Jusuf Hamka – Staf Khusus Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia, Raffi Ahmad – Public Figure dan konsumen Chery OMODA E5, Qu Jizong, Executive Vice President PT Chery Sales Indonesia.
Turut hadir pula, Danto Restyawan – Direktur Sarana Transportasi Jalan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, Wilson Suryahusada – CEO PT Arta Motor, dan Zeng Shuo – Assistant Vice President PT Chery Sales Indonesia.
Raffi Ahmad adalah seorang publik figur yang mengawali karirnya sebagai artis dan kini menjadi pengusaha. Bersama Raffi Ahmad, Chery OMODA E5 ingin membangun semangat kaum muda dan yang berjiwa muda untuk dapat terus melaju dengan konsisten menuju kesuksesan.
Dengan akselerasi semangat yang terus menyala, Raffi tidak hanya menjadi representasi individu sukses, namun bersama keluarganya juga menjadi gambaran gaya hidup aktif dan enerjik. Raffi Ahmad merupakan publik figur pertama di Indonesia yang membeli Chery OMODA E5.
Chery juga mengundang kehadiran Pandawara Group, kelompok penggerak lingkungan yang berfokus mengatasi masalah sampah, terutama di sekitar aliran air sungai dan laut. Mereka merepresentasikan semangat Chery OMODA E5 yang solutif menciptakan perubahan.
Semangat Pandawara Group dalam menciptakan perubahan untuk lingkungan yang lebih bersih telah membawa pengaruh baik dan mampu menggerakkan keikutsertaan orang-orang di sekitar mereka.
Insan muda kreatif lainnya yang menjadi representasi dari Chery OMODA E5 adalah Alessandro Georgie, seorang fashion enthusiast dan Afif Yulistian, seorang tech influencer dan professional gamer.
Kehadiran mereka berdua membawa nilai-nilai Chery OMODA E5 yang fashionable dan hi-tech dan mewakili kaum muda masa kini yang unik dan berani mewujudkan passion mereka.
Prestasi masing-masing individu dan kelompok ini merupakan representasi tepat Chery OMODA E5. Kekuatan mereka memberi pengaruh positif dan kepedulian mereka akan perubahan ke arah baik memenuhi karakter sebagai E-Future Ranger atau penjaga masa depan yang berkontribusi mendukung lingkungan lebih baik melalui teknologi berkelanjutan.