Terungkap, Begini Wujud Restomod Suzuki Katana Ridwan Hanif untuk Bersaing di Live Modz 2021

0
Foto: YouTube NMAA TV
- Advertisement -

NMAA News – Poin regulasi kompetisi Live Modz ‘Katana War’ tahun ini mengalami pembaharuan spesifik dari dua kali gelaran sebelumnya. Memilih mobil, gaya modifikasi dan produk maupun tim modifikasi diperoleh dengan cara undian.

Alhasil, para menuntut tingkat kreatifitas dan fokus tiap kontestan supaya mobilnya bisa menjadi juara. Fitra Eri dan Om Mobi sudah mendapat gaya modifikasi mereka. Masing – masing mendapat pilihan tema modifikasi Off-road dan Show Car.

Melalui unggahan di kanal YouTube NMAA TV, Selasa (21/9) Ridwan Hanif sebagai kontestan yang terakhir didatangi juri dalam sesi Judge Visit membeberkan rencana modifikasi di waktu yang kian menipis.

“Kita kejar passion dan kualitas. Jadi semua yang bangun mobil ini merasakannya kepuasan. Jangan sampai gara-gara penilian, kita kalah terus kecewa. Jadi kita sudah tunjukan yang terbaik,” kata Ridwan Hanif.

Foto: YouTube NMAA TV

Sejumlah produk aftermarket dan bengkel spesialis yang tergabung dalam #TimRidwanHanif Misalnya bagian eksterior terdapat produk dari Belkote Paints, modifikasi lampu Lumens Light, stiker Max Decal, dan ban khas mobil off-road dari Mekar Baru ban. Sedangkan rumah modifikasi ZC Distromotive turut berperan memberi sentuhan lebih untuk Suzuki Katana tersebut.

Menariknya, ruang kabin berisikan produk dan spesialis interior terbaik untuk mengupgrade tampilan dan fungsi. Semisal produk audio dari Pioneer Indonesia, setelan In Car Entertainment dari Music Art, dan tampilan restorasi dari Vertue Concept.

Ridwan membeberkan, Suzuki katana miliknya ini terinspirasi dari The Ultimate NMAA Top 50 di IMX 2019 lalu, sebuah Toyota FJ40. Tanpa harus membebani #TimRidwanHanif, hasil modifikasinya diharapkan bakal menginspirasi para pemilik Suzuki Katana lainnya. Bahkan, jika ada yang berminat modifikasi serupa mereka bisa hadirkan dengan part yang tidak jauh berbeda.

Sejumlah poin scoring untuk tim Ridwan Hanif meliputi: eksterior 30 poin, suspensi 20 dan interior 30 poin. Jumlah poin tersebut dilengkapi dengan poin lainnya hingga mencapai jumlah maksimal 100 poin. Paling menonjol terletak pada kualitas restorasi, kualitas cat dan kualitas interior. Mobil yang saat ini dikerjakan di workshop Pengepul Mobil itu juga mendapat dukungan supervisi oleh Jacki ‘Pengepul Mobil’ sedangkan Noval Pahlevi bertindak sebagai Project Leader.

Berkaca dari Live Modz tahun lalu, Ridwan mengatakan jika mobilnya nanti haruslah dibuat sebaik mungkin. Tentunya supaya menghasilkan kepuasan dari tim Ridwan Hanif. Di sisi lain, dia mengulas dua kali gelaran Live Modz lalu.

“Soalnya kalau cuma ngejar menang kita udah pernah. Misalnya kita kurang tanggap melihat score sheet waktu buat mobil rally karena terlalu sibuk di mesin dan transmisi. Lalu, waktu garap eks taksi ada score sheet yang mesti dipenuhi, kita tambah PS di bagasi berikut wing sebagai counter balance. Jadi, kita sekarang ini bikin mobil terbaik aja dengan produk aftermarket terbaik,” terang Ridwan.

- Advertisement -