NMAA News – Satu lagi produsen mobil listrik asal China, Geely Auto, resmi memasuki persaingan industri otomotif di Indonesia. Geely mengusung komitmen membangun ekosistem mobilitas cerdas yang berkelanjutan di Indonesia.
Sebagai penyedia layanan teknologi mobilitas cerdas, kehadiran Geely memperkenalkan tagline lokal untuk pasar Indonesia, yaitu “Life Fully Refined”. Fokus pada penyediaan solusi mobilitas yang selain berteknologi canggih, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.
Evin Ye, Vice President of Geely Auto International Corporation mengatakan, pihaknya antusias atas peluncuran Geely di Indonesia. Ia yakin Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi pusat mobilitas pintar dan berkelanjutan.
“Oleh karenanya Geely hadir untuk menawarkan solusi mobilitas yang mengutamakan teknologi, keberlanjutan, dan pengalaman berkendara yang tak terlupakan,” tutur Evin Ye.
Geely juga memperkenalkan Geely EX5 sebagai model pertama varian listrik yang diluncurkan untuk pasar Indonesia. Geely EX5 merupakan model SUV kompak berbasis Battery Electric Vehicle (BEV).

“Geely EX5 merupakan langkah awal komitmen kami hadirkan kendaraan yang menggabungkan teknologi canggih, mengutamakan kenyamanan dan keselamatan bagi konsumen Indonesia,” ujar Victor Gao, CEO Geely Auto Indonesia.
Geely EX5 dilengkapi teknologi terkini seperti Geely Short Blade Battery dan GEA Architecture. Teknologi baterai canggih ini mempercepat transisi Indonesia ke arah kendaraan ramah lingkungan. GEA Architecture hadirkan desain fleksibel dan modular memenuhi beragam kebutuhan konsumen Indonesia.
Geely mengutamakan pengembangan kendaraan yang canggih secara teknologi serta telah disesuaikan kebutuhan pasar Indonesia. Keamanan kendaraan menjadi prioritas utama, dengan fitur seperti sistem advanced driver assistance.
Geely berencana mendirikan pabrik Knock-Down (KD) untuk produksi kendaraan lokal. Fasilitas ini tidak hanya produksi kendaraan dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) tinggi, tetapi ciptakan lapangan kerja dan memberi dampak positif ekosistem manufaktur Indonesia.

Selama tiga tahun ke depan, Geely juga berencana memperkenalkan lebih banyak tipe kendaraan ramah lingkungan dan berteknologi tinggi yang sesuai preferensi konsumen Indonesia. Komitmen ini sejalan transisi Indonesia menuju solusi mobilitas lebih cerdas dan berkelanjutan.
“Indonesia berperan penting mewujudkan visi global Geely mendorong mobilitas cerdas berkelanjutan. Dengan populasi semakin besar dan permintaan pasar terhadap solusi mobilitas modern terus meningkat, kami yakin Geely menjadi bagian utama transformasi industri otomotif Indonesia,” pungkas Victor Gao.