IMX 2025 Hadirkan Miniatur Nissan Skyline R32 Edisi Eksklusif Kolaborasi dengan Top Secret

0
IMX 2025 Hadirkan Miniatur Nissan Skyline R32 Edisi Eksklusif Kolaborasi dengan Top Secret
- Advertisement -

NMAA News – Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX 2025) kembali menyiapkan kejutan istimewa bagi para pecinta otomotif.

Tahun ini, IMX menghadirkan miniatur Nissan Skyline R32 Official IMX 2025 Event Car hasil kolaborasi eksklusif dengan tuner legendaris asal Jepang, Top Secret.

Yang membuatnya semakin menarik, edisi diecast ini akan tampil dengan warna terbatas yang berbeda dari rilisan Top Secret pada umumnya.

IMX 2025 Hadirkan Miniatur Nissan Skyline R32 Edisi Eksklusif Kolaborasi dengan Top Secret

Setiap unit diproduksi secara eksklusif, dilengkapi nomor seri unik dan sertifikat hologram resmi yang tidak bisa direplikasi, sehingga memastikan keaslian sekaligus meningkatkan nilai koleksi.

Diecast edisi spesial ini hanya tersedia di lokasi acara IMX 2025 dan tidak akan dijual di pasaran umum.

Hal ini menjadikannya buruan utama bagi kolektor maupun penggemar JDM yang ingin memiliki memorabilia resmi dari ajang otomotif terbesar di Indonesia tersebut.

IMX 2025 Hadirkan Miniatur Nissan Skyline R32 Edisi Eksklusif Kolaborasi dengan Top Secret

Dengan kombinasi mobil ikonik Nissan Skyline R32 dan sentuhan khas Top Secret, miniatur ini diprediksi menjadi salah satu highlight IMX 2025.

Kehadiran edisi terbatas tersebut semakin mempertegas posisi IMX bukan hanya sebagai pameran modifikasi, tetapi juga pusat tren lifestyle otomotif yang mendekatkan penggemar dengan ikon-ikon dunia tuning.

Dengan produksi terbatas, desain autentik, dan hanya tersedia di lokasi pameran, miniatur Nissan Skyline R32 Official IMX 2025 Event Car x Top Secret dipastikan menjadi salah satu item paling dicari sepanjang gelaran IMX tahun ini.

- Advertisement -