Yamaha Hadirkan Penyegaran Warna Baru Model MT-15

0
- Advertisement -

NMAA News – Mengawali tahun baru 2025, Yamaha berikan penyegaran ke salah satu jajaran MT-Series, Yamaha MT-15. Salah satu varian MT-Series yang memiliki berbagai keunggulan ini mendapat penyegaran warna baru yakni Matte Light Grey dan Matte Black.

“Penyegaran setiap jajaran produk unggulan Yamaha merupakan bentuk komitmen untuk selalu berinovasi, baik segi mesin, teknologi, dan fitur, hingga warna dan grafis disesuaikan perkembangan tren serta gaya hidup konsumen,” ujar Rifki Maulana, Manager Public Relation, YRA & Community, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

“Kali ini, penyegaran tersebut kami suguhkan pada line-up sport model Yamaha MT-15 yang ditunjukkan dengan hadirnya tampilan warna baru yang mampu meningkatkan kesan agresif dan sporty.”

Varian warna Matte Light Grey didominasi warna abu-abu matte mampu membawa aura modern sesuai tren motor masa kini. Penggunaan warna biru langit dan abu-abu muda menjadi perpaduan warna cocok motor ini. Terutama bagian velg berbeda dari varian warna lainnya sehingga mempresentasikan percaya diri penggunanya.

Side cover dan buritan motor Yamaha MT-15 varian Matte Light Grey ini diberikan sentuhan warna biru langit yang hadirkan kesan futuristik dan menunjang lifestyle pengendaranya.

Tidak kalah menarik, warna hitam doff sebagai warna utama varian Matte Black yang semakin mempertegas kesan maskulin Yamaha MT-15 2025.

Konsep “All Black” yang diaplikasikan pada velg membuat motor bertorsi besar Yamaha ini terlihat lebih gagah.

Ditambah lagi dengan sentuhan warna abu-abu pada bagian list cover samping dan buritan motor menjadi perpaduan warna selaras dengan karakter sporty dan agresif dari motor ini.

Yamaha MT=15 2025 mengusung mesin berkapasitas 155cc, 4 katup dengan 6 percepatan yang berdaya 14,2 kW/ 10.000 rpm serta torsi 14,7 Nm/8.500 rpm.

Sistem pendingin mesin menggunakan Liquid Cooled (bependingin cairan). Terdapat Variable Valve Actuation (VVA) untuk torsi merata di setiap putaran mesin.

Kelebihan lain mesin MT-15 adalah fitur assist yang membuat pengoperasian kopling menjadi ringan serta slipper clutch yang memperhalus proses perpindahan gigi sehingga meningkatkan akselerasi berkendara menjadi lebih cepat.

Pengaplikasian teknologi DiASil Cylinder & Forged Piston membuat mesin motor menjadi tiga kali lebih awet, kuat dan ringan.

Yamaha memasarkan MT-15 dengan varian warna Matte Light Grey dan Matte Black dengan harga Rp 39,665,000. Harga tersebut merupakan rekomendasi harga On The Road di Jakarta.

 

- Advertisement -