NMAA News – Mobil keluarga bisa kok dandan keren! Wuling Confero ‘Jordan’ milik National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) kembali mencuri perhatian setelah tampil dengan penyegaran visual yang makin segar dan fungsional!
Ubahan paling kentara hadir lewat warna bodi baru berkat sentuhan cat dari Belkote Paint yang dikerjakan apik oleh bengkel spesialis TC1 Bodywork. Warna baru ini menambah kesan clean dan elegan, cocok dengan konsep modifikasi minimalis kekinian.
Tapi bukan cuma soal cat, penambahan INNO Roof Box seri BRQ55WH warna putih jadi highlight yang nggak bisa dilewatkan.
Aksesori langsung dari Jepang ini punya kapasitas 300 liter, desainnya simpel dan compact, cocok buat lo yang suka tampil beda tapi tetap fungsional. INNO BRQ55 juga termasuk produk limited edition yang eksklusif dan sudah tersedia di @dbm.id Surabaya, dealer yang konsisten dukung skena modifikasi lokal!
Dengan ukuran yang proporsional dan bobot ringan hanya 15,5 kg, roof box ini juga dirancang untuk kompatibel dengan berbagai jenis kendaraan. Plus, fitur one-side opening bikin akses barang makin gampang. Kombinasi warna putihnya menyatu manis dengan bodi baru si Confero ‘Jordan’, menjadikannya tampil clean look yang tetap bikin ‘patah leher’.

Berikut Spesifikasi INNO Roof Box BRQ55WH Limited Edition:
-
Warna: Matte Black / White
-
Kapasitas: 300 L
-
Berat produk: 15.5 kg
-
Dimensi luar: 2000 × 830 × 315 mm
-
Dimensi dalam: 1830 × 700 × 250 mm
-
Negara asal: Jepang
-
Fitur: One side opening, desain compact