Great of Indonesia, Visi NMAA Membawa Produk Aftermarket Lokal ke Level Dunia

0
- Advertisement -

Setelah press conference perihal kampanye Great of Indonesia dilakukan pada 5 Februari 2020 silam, besok (11/2) rombongan merek aftermarket dan modifikator Indonesia akan terbang ke Osaka, Jepang untuk berpameran di Osaka Auto Messe (OAM). Great of Indonesia merupakan campaign yang diinisiasi National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) dalam kaitannya jelang Indonesia Modification Expo (IMX) 2020.

Osaka Auto Messe - dcdn.cdn.nimg.jp

Great of Indonesia diadakan setiap tahun sejak 2018 sebagai pembuka rangkaian road to event IMX. Di pameran modifikasi terbesar di Osaka tersebut (14-16/2), nantinya tim Great of Indonesia akan memiliki booth pamer dan berjualan yang diisi beberapa produk aftermarket asli Indonesia yang ambil bagian.

Tahun ini ada 5 merek aftermarket lokal Indonesia yang akan berpameran, di antaranya; Lumens Light (Bandung), Airlux Suspension (Surabaya), PAKO Group – velg Avantech dan Fortis (Jakarta), premium car cover BitelBlack (Jakarta), dan body kit KARMA. Mereka akan menampilkan produk-produk terbaiknya di sana, untuk kemudian nantinya  berkesempatan go international dengan produknya diserap pasar luar negeri.

WhatsApp Image 2020-02-05 at 18.49.22

“Great of Indonesia adalah salah satu visi kami untuk membawa produk/jasa modifikasi Indonesia ke level dunia. Sejauh ini respons pelaku modifikasi Tanah Air maupun di Osaka sangat menggembirakan, terbukti produk-produk yang kami bawa di tahun-tahun sebelumnya selalu diminati,” jelas Andre Mulyadi, founder dari NMAA.

Selain merek-merek aftermarket, movement Great Indonesia ini juga didukung oleh Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, yang senantiasa memberikan arahan untuk memajukan produk lokal di pasar internasional yang tepat dan menjanjikan. Kita tunggu laporan lengkapnya dari gedung INTEX Osaka, Jepang!

- Advertisement -