NMAA News – Menghadapi karya modifikasi dari Tim Reviewer, Hyundai H-1 bertema VIP Luxury menjadi konsep tangguh garapan Tim Artis dalam menjawab persaingan modifikasi Black Stone Live Modz 2023 ‘All Stars’.
Mobil berbasis Big MPV Hyundai H-1 dibawa ke level mewah tertinggi dengan sejumlah imbuhan part modifikasi dari ragam produk aftermarket yang dikerjakan oleh bengkel spesialis modifikasi di Indonesia.
Head Modificator Tim Artis Tomi Gunawan mengatakan progress pengerjaan modifikasi Hyundai H-1 dari Tim Artis saat ini sudah selesai dengan mengusung konsep VIP Style sebagai wujud dari ide Uya Kuya, Baim Wong, dan Atta Halilintar.
Punggawa bengkel modifikasi Tomi Airbrush ini menyebut modifikasi Hyundai H-1 Tim Artis telah melakukan modifikasi total full customized dengan proses pengerjaan lebih rumit dari biasanya.
“Konsep VIP Style sudah terwujud sempurna di mobil ini. Kita menggabungkan pengerjaan secara hand made dan machine made secara bersamaan. Mobil ini punya ragam keunggulan dan kemewahan dari MPV premium seperti hadirnya sistem full motorized, voice command, dan artificial intelligence (AI) bisa mengoperasikan sejumlah fitur dan fungsi,”ujar Tomi.

“Secara total, sentuhan modifikasi akan menghadirkan nuansa kabin first class seperti berada di dalam private jet. Kreasi ini terwujud dari perpaduan teknologi tingkat tinggi, effort dan kreativitas. Senada dengan perpaduan elegan dan futuristik di bagian eksterior,” ulas Tomi.
Seluruh pengerjaan modifikasi Tim Artis, jelas Tomi menampilkan kemewahan dan kemegahan tertinggi Hyundai H-1 dengan tetap mempertahankan karakter dan bawaah Big MPV asal Korea Selatan ini.
Terlebih lagi, Tomi mengaku meskipun unit mobil datang terlambat tidak mempengaruhi keseriusan Tim modifikator agar bisa merampungkan proses pengerjaan dalam waktu singkat.
“Realisasi ide dari Tim Artis berjalan dengan sempurna berkat kerjasama para spesialis dan brand aftermarket. Tentu ini menjadi pembuktian jika kerumitan apapun bisa teratasi. Kalau kita melihat konsep Tim Reviewer memang kreatif dengan menyematkan juga unsur Go Green yang juga dikerjakan dalam waktu singkat. Mari kita lihat siapa yang layak jadi juara di Black Stone Live Modz tahun ini,”seru Tomi.
Tim Artis yang terdiri dari Atta Halilintar, Baim Wong dan Uya Kuya dengan dukungan para modifikator dan produk aftermarket, mulai dari pengerjaan body repair Tomi Airbrush, produk Auto Refinish Belkote Paint, facelift dan sektor lampu oleh Dans Motor, Velg JF Luxury, produk coilover Eldee Suspension, sistem in-car entertainment Momentum dan interior oleh Hardy Classic.