NMAA News – Dua model mobil legendaris asal Ford yakni Bronco dan Mustang dibuatkan model sepeda listriknya atau eBike.
EBike Bronco dan Mustang ini adalah hasil kerjasama Ford dengan perusahaan sepeda listrik N+.
“Kami tahu betapa besar hasrat dan sensasi yang dirasakan saat seseorang mengendarai Bronco dan Mustang, eBike baru ini akan memungkinkan lebih banyak orang merasakan semangat petualangan Bronco dan kegembiraan Mustang sejak pertama kali mereka menggenggam setang,” kata Tyler Hill, manajer lisensi merek global Ford dalam rilis resmi.
sepeda listrik eBike Mustang juga diluncurkan bersamaan dengan momen ulang tahun Mustang yang ke-60. Nantinya akan ada varian terbatas Mustang 60 th Anniversary Edition.
Baik Bronco eBike dan Mustang eBike sama-sama dibekali dengan motor hub 750W yang menghasilkan torsi 85 Nm.
Sepeda ini dirancang dengan sistem suspensi ganda yang terinspirasi dari G.O.A.T.™ (Goes Over Any Type of Terrain) dan jok bergaya motor yang nyaman.
Klaimnya, dengan bantuan motor listrinya, kecepatan maksimal bisa tembus 100 km/jam dengan jarak tempuh sekitar 95 km hanya dalam waktu pengisian daya 3,5 jam.
Bronco eBike dilengkapi dengan fitur pengereman rem hidrolik 4 piston, ban Pirelli Scorpion Enduro M 27,5″ x 2,6″, sedangkan Mustang eBike memakai ban semi slick Pirelli Angel GT serta lampu penerangan untuk meningkatkan visibilitas.
Kedua eBike ini juga punya jok yang bergaya motor untuk kenyamanan dan gaya berkendara yang lebih baik serta panel LCD berwarna yang terintegrasi di bagian setang, untuk memberikan informasi real-time termasuk kecepatan, daya baterai, dan jarak tempuh.
Bronco eBike dibanderol dengan harga USD $4,500 atau Rp 71,9 juta. Dengan tambahan $390 (Rp 6,2 juta), pelanggan dapat memilih dari 10 pilihan warna tambahan di luar warna standar Area 51.
Sedangkan Mustang eBike ditawarkan mulai dari USD $4,000 (Rp 63,9 juta). Untuk 10 opsi wana tambahan di luar warna standar Carbonized Gray Metallic, pelanggan kena tambahan biasa USD 390 (Rp 6,2 juta).
Harga tersebut di atas berlaku di Amerika, hmm, kalau sampai ke Indonesia kira-kira jadi berapa ya harganya.