NMAA News – PT. Anugerah Berkat Cahayaabadi (ABCA Coating), produsen cat dan pelapis otomotif kenamaan asal Indonesia, siap meramaikan Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2025 Surabaya Series yang akan digelar pada 31 Mei – 1 Juni 2025.
Dikenal melalui produk unggulannya THINNER LABA-LABA®, ABCA Coating telah menjelma dari produsen thinner untuk industri kulit di Tangerang menjadi pemain penting dalam industri cat dan pelapis di Indonesia. Filosofi “Laba-Laba” menggambarkan semangat perusahaan untuk menjangkau luas, seperti jaring laba-laba yang bisa ditemukan di mana saja.
Dalam ajang IMX 2025 Surabaya Series, ABCA Coating akan membawa sejumlah produk andalan, termasuk Spider Color Clear, produk clear coat inovatif dengan beragam varian warna yang siap membuat tampilan kendaraan jadi lebih mencolok dan penuh karakter.

Menambah keseruan, “Akan ada atraksi live painting dari artis lokal di booth ABCA Coating! Pengunjung bisa menyaksikan langsung bagaimana produk cat ABCA Coating digunakan dalam karya seni otomotif yang penuh warna dan kreativitas,” terang Helmi dari ABCA Coating.
Tak ketinggalan, ABCA Coating juga menyiapkan harga spesial dan promo eksklusif selama pameran berlangsung, menjadikannya kesempatan terbaik bagi pecinta modifikasi dan pelapis cat berkualitas tinggi.
Pastikan kamu mampir ke booth ABCA Coating di IMX 2025 Surabaya Series dan rasakan langsung inovasi warna serta kualitas produk lokal yang tak kalah saing!