NMAA News – Memasuki dekade 1990-an segmen kendaraan minivan mencapai masa kejayaannya sebelum kehadiran model crossover. Dari sekian banyak pabrikan, hampir tidak ada yang dapat selamat dengan gempuran kendaraan dinamis tersebut.
Tapi, jika sedikit jeli, justru ada salah satu mobil yang sedikit berkompromi melalui langkah penyempurnaan. Selain mengikuti tren juga menjaga eksistensi minivan, yaitu Toyota Sienna.
Hanya terpaut beberapa minggu setelah Kia mengenalkan model Carnival terbaru, Toyota akhirnya mengenalkan unit MPV Crossover tangguh mereka dengan sentuhan Woodland Special Edition.

Secara menyeluruh, bagian eksterior terlihat lebih ‘kekar’ dilihat dari lekukan tubuhnya. Model satu ini dilabur dengan opsi warna Cement dan Midnight Black Metallic. Untuk menambah kesan mobil petualang, bagian eksterior disisipkan aksen dark chrome dan beberapa emblem berwarna hitam.
Kini tinggi ground clearance pada model Woodland sedikit bertambah sekitar 4 inci dari versi orisinal. Toyota juga menambahkan aksesori berupa , roof rail dengan, tow hitch berkapasitas towing 1.6 ton, dan velg berukuran ring 18 inci.
Melongok ke ruang interior, Sienna Woodland hadir dengan kain jok hitam berhias aksen warna khusus. Perangkah in car entertainment ditunjang dengan sound system JBL 1200 watt berujumlah 12 speaker. Model ini juga dilengkapi fitur unik yang paling berguna untuk liburan berkemah akhir pekan, yaitu stopkontak berkapasitas 1500 watt.

Sedangkan di sektor performa, Sienna spesial ini dilengkapi motor penggerak semua roda (AWD). Gelontoran tenaga di roda tersebut dialiri dari motor listrik independen terpisah untuk memberikan daya ke roda belakang saat traksi tambahan diperlukan pada kecepatan tinggi maupun rendah.
Bagian roda belakang digerakkan oleh komponen transfer case dan driveshaft. Sayangnya kedua komponen krusial tersebut justru menambah mengurangi efektifitas bobot dan kelegaaan di ruang kabin.
Karenanya, kondisi tersebut menjadi modal pengembangan untuk Sienna di generasi mendatang. Guna menghadirkan produk efektif dan efisien pilihan para penjelajah.

