Ini Antisipasi Kepadatan Lalu Lintas Saat Mudik Lebaran 2023 Kata Korlantas Polri

0
- Advertisement -

NMAA News – Menghadapi mobilitas tinggi jelang mudik Lebaran 2023,Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri bekerja sama dengan instansi terkait akan menyiapkan strategi mengatur lalu lintas.

Kakorlantas Polri, Irjen Firman Shantyabudi, mengatakan penerapannya diutamakan pada manajemen khusus untuk mengatur arus lalu lintas di wilayah Timur tepatnya di ruas jalan dari Jabar menuju ke Jateng.

“Berkaca pada tahun lalu, untuk ke arah Timur boleh saya sampaikan yaitu wilayah Jabar menuju ke Jawa Tengah. Itu akan ada manajemen traffic tersendiri,” kata Firman dalam keterangannya saat Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral bertema “Mudik-Balik Lebaran 2023 Aman, Selamat, Tertib, Lancar dan Sehat” di Trans Luxury Hotel, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (16/3).

Menurutnya, di wilayah Timur juga ada sejumlah ruas jalan yang baru akan difungsikan. Untuk itu, diperlukan  pemantauan khusus terutama di jalur keluar agar tidak terjadi penumpukan. Jangan sampai, manajemen pengaturan lalu lintasnya belum siap.

“Beberapa ruas jalan yang difungsikan, baik informasi dari BPJT maupun PUPR, tapi exit-nya harus kita monitor juga,” sebutnya.

Foto: Youtube NTMC Polri

Firman menyoroti beberapa titik perhatian di wilayah Barat yakni di Pelabuhan Merak, Banten, sebab pada mudik tahun lalu terjadi kepadatan di sana.

Dia mengaku sedang melakukan monitoring ke Pelabuhan Ciwandan yang akan difungsikan. Selain itu, akan disiapkan pula manajemen pengaturan yang akan diberlakukan di sana.

“Kita akan menggunakan beberapa manajemen cara bertindak dengan memanfaatkan dari rest area yang ada di sepanjang jalan menuju Merak sampai kepada pengaturan fisik bangunan, jalan, mulai dari pintu masuk pelabuhan, buffering zone dan tadi dua Pelabuhan Ciwandan maupun Merak,” terangnya.

Saat ini pihaknya bersama instansi terkait sedang menyiapkan sejumlah strategi untuk dapat memastikan kelancaran mudik.

Sebab, dari informasi yang diterimanya, masyarakat yang akan melakukan mudik tahun ini akan meningkat dari yang semula 85 juta orang menjadi 123 juta orang.

“Kita harus bersungguh-sungguh dalam menyiapkan seluruh fasilitas sarana dan prasarana kita dan melakukan manajemen traffic untuk memastikan kelancaran ini bisa kita capai. Kami dengan Dirjen Perhubungan Darat dan beberapa Kementerian lembaga terkait akan mencoba merumuskan langkah yang nantinya kita akan sampaikan ke masyarakat, manajemen traffic apa yang mau diambil,” pungkasnya.

- Advertisement -