NMAA News – Penyanyi papan atas Taylor Swift dikabarkan membagikan ‘apresiasi’ kepada 50 sopir truk pembawa logistik selama konser The Eras Tour.
Rata-rata, tiap sopir menerima uang tunai senilai US$ 100 ribu atau setara Rp 1,5 miliar dalam kurs rupiah.
Menurut pemberitaan sejumlah media online di Amerika Serikat (AS), salah seorang sumber terpercaya megnatakan, jika uang bernilai tinggi itu diterima sebagai bonus tambahan selain penghasilan para sopir.
Taylor Swift sudah membagikan sebelum rangkaian konser di Santa Clara berlangsung, pada Sabru (29/7).

Terhitung sebanyak 50 sopir truk beruntung mendapat ‘bonus’ dengan total akumulasi anggaran mencapai US$ 5 juta atau hampir menyentuh Rp 76 miliar.
Meski tidak terungkap jelas, tetapi bisa diprediksi jika penyanyi yang tenar melalui lagu ‘Shake It Off’ ini ditujukan sebagai wujud apresiasi darinya.
Para sopir truk membawa angkutan logistik selama rangkaian tur konser The Eras Tour di 20 kota Amerika Serikat. Bisa dipahami, jika mereka mendapat apresiasi besar dari Taylor Swift.
Tak hanya itu, Taylor Swift juga memberi bonus kepada para kru lainnya. The Eras Tour saat ini sudah menempuh rangkaian tur di beberapa kota terakhir.