NMAA News – Setelah mengundang banyak rasa penasaran publik, Mitsubishi Motors Corporation akhirnya merilis The New SUV terbaru bernama Mitsubishi XForce melalui ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, Kamis 10 Agustus 2023.
Kehadirannya akan memunculkan persaingan ketat dengan Honda HR-V dan Toyota Yaris Cross.
Sebagai lini pelengkap model SUV Mitsubishi di Indonesia, Mitsubishi XForce mendapat opsi jantung pacu dari Mitsubishi Xpander dengan racikan baru.

Dari sisi tampilan Mitsubishi Xforce tampak tidak jauh berbeda dengan versi mobil konsep Mitsubishi XFC Concept saat pertama kali dikenalkan.
Mulai dari perpaduan lampu depan bermodel T-Shape, dan grill trapesium yang menguatkan bahasa desail dynamic shield Mitsubishi.
Secara total, Mitsubishi XForce memiliki dimensi panjang 4.390 mm, lebar 1.810 mm, tinggi 1.660 mm, dan ground clearance 222 mm.

Di sektor performa, Mitsubishi XForce mengusung mesin 1.499cc berkode nomenklatur 4A91 yang sanggup merilis tenaga 103,2 hp dan torsi 141 Nm.
Tenaga dari mesin diolah melalui transmisi CVT untuk disalurkan ke dua roda depan.

Seperti sudah dikenalkan sebelumnya, Mitsubishi XForce dipengkapi empat mode berkendara untuk memudahkan pengendara lewati beragam jenis medan jalan dengan dukungan fitur Active Yaw Control(AYC).
Adapun, harga unit Mitsubishi XForce dibanderol mulai Rp 379,9 juta untuk varian Mitsubishi XForce Exceed dan tertinggi Rp 412,9 juta pada varian Mitsubishi XForce Ultimate.